Mazmur 133: 1 - 3.
"Sungguh, alangkah baiknya dan indahnya, apabila saudara-saudara diam bersama dengan rukun!" (Mazmur 133: 1)
Waktu bergulir begitu cepatnya, tanpa terasa bangsa kita tercinta Indonesia sudah mengenyam kemerdekaan selama 76 tahun. Hari ini kita kembali beroleh kesempatan memperingati hari kemerdekaan Indonesia. Merdeka berarti terlepas dari belenggu, tekanan atau penjajahan bangsa lain, sehingga kita bebas menentukan masa depan kita sendiri.
Dalam hidup kekristenan, kemerdekaan memiliki arti dimerdekakan dari penjajahan dosa. Kita tidak lagi berada di bawah kuasa dosa yang membawa kepada penghukuman kekal, melainkan kita mengalami kehidupan baru yaitu hidup berkemenangan karena Kristus telah memerdekakan kita dari dosa.
Masih mewabahnya virus corona membuat peringatan hari kemerdekaan Indonesia tahun 2021 ini masih belum bisa dirayakan dengan penuh kemeriahan seperti sediakala. Bangsa kita sedang dalam keadaan berduka karena ujian berat datang mendera: ekonomi.
Bencana, pandemi yang benar-benar memorak-porandakan perekonomian, ditambah lagi ancaman disintegrasi bangsa, seperti maraknya ujaran kebencian terhadap pemimpin bangsa, yang bila tidak segera diatasi dapat mengancam keutuhan NKRI.
*Inilah momen yang tepat untuk bangkit dan bersatu untuk Indonesia*
Sebagai warga negara Indonesia, wajib kita berdoa bagi bangsa agar Tuhan pulihkan. "dan umat-Ku, yang atasnya nama-Ku disebut, merendahkan diri, berdoa dan mencari wajah-Ku, lalu berbalik dari jalan-jalannya yang jahat, maka Aku akan mendengar dari sorga dan mengampuni dosa mereka, serta memulihkan negeri mereka." (2 Tawarikh 7:14).
*Mari tinggalkan ego demi kesatuan bangsa!*
"Kesatuan" bukan berarti seragam; kesatuan itu saling menghargai dan melengkapi di tengah perbedaan yang ada, sebagaimana semboyan Bhinneka Tunggal Ika.
Hidup dalam kesatuan adalah kehendak Tuhan! Jadi Tuhan tidak menghendaki perselisihan atau perpecahan, bahkan Ia menyediakan berkat bagi umat yang hidup dalam kesatuan. "Sebab ke sanalah TUHAN memerintahkan berkat, kehidupan untuk selama-lamanya." (ayat 3b).
"Setiap kerajaan yang terpecah-pecah pasti binasa, dan setiap rumah tangga yang terpecah-pecah, pasti runtuh." (Lukas 11:17)
Shalom selamat memperingati HARI KEMERDEKAAN NEGARA KESATUAN REPUBLIK INDONESIA KE 76
Semangat membangun Persatuan dan Kesatuan NKRI, yang berdasarkan Panca Sila, UUD '45 dan BHINNEKA TUNGGAL IKA.
MERDEKA..MERDEKA.. MERDEKA!!!
Amin.
________________________________
✨Blog : https://renungankristentlitera.blogspot.com/
✨ Instagram: https://instagram.com/kristianiteklingitera?igshid=x2u4zsfhe4yp
✨▶️ : Kristiani Teknik Lingkungan ITERA
✨📧 : kristianitlitera7@gmail.com
- Kristiani Teknik Lingkungan ITERA -
Tidak ada komentar:
Posting Komentar