Mazmur 103:11
Mazmur 103:11 (TB) tetapi setinggi langit di atas bumi, demikian besarnya kasih setia-Nya atas orang-orang yang takut akan Dia;
Pada saat ini kita menyadari dan merasakan dampak dari wabah COVID-19 secara langsung. Ketakutan dan penderitaan semakin nyata dimana-mana. Pengamatan ini kemudian berkembang menjadi pertanyaan,“ Menghadapi situasi seperti ini, tanggapan seperti apa yang iman Kristen berikan? Apa bedanya dengan reaksi dari dunia?” Manusia memang telah berjalan melalui berbagai zaman bersama Tuhan, tetapi manusia tidak menyadari bahwa Tuhan mengatur nasib segala hal dan semua makhluk hidup, tak pula memahami cara Tuhan menyelenggarakan dan mengarahkan segala sesuatu.
Ini adalah sesuatu yang gagal dipahami manusia sejak zaman dahulu kala sampai sekarang. Alasannya bukan karena cara-cara Tuhan terlalu sulit dipahami, atau karena rencana Tuhan masih belum diwujudkan, tetapi karena hati dan jiwa manusia terlalu jauh dari Tuhan. Yesus Kristus telah lebih dulu meratapi dan berempati dengan semua dosa dan penderitaan kita, bahkan mengalami sendiri segala penderitaan itu dan menanggungnya di atas kayu salib sampai mati, sehingga kita dapat bergerak keluar dari kecemasan kita serta melihat penderitaan dunia dengan lebih luas.
Pada saat-saat seperti ini kita dapat melihat keluar dari diri kita untuk menolong dan berempati dengan penderitaan orang lain, mengarahkan orang lain untuk melihat dan percaya kepada Kristus yang meratap bersama kita dan menanggung semua penderitaan itu untuk kita. Meskipun dalam keadaan sulit, belajarlah untuk mengucap syukur atas kasih setia Tuhan dan jangan pernah lupakan kebaikan Tuhan.
Kasih setia Tuhan selalu menemani dalam setiap langkah kehidupan.
- Kristiani Teknik Lingkungan ITERA -
Tidak ada komentar:
Posting Komentar